JNE Denpasar dan PLUT Provinsi Bali mengundang saya untuk jadi pembicara internet marketing di acara Bimbingan Teknis (BIMTEK) Peningkatan Kualitas Produk UMKM 2018. Ada salah satu momen ketika mengawali presentasi, saya kadang bertanya-tanya memancing interaksi dengan peserta. Ini ceritanya:
# Internet Habisin Waktu Saja!
Kadangkala, interaksi dalam seminar dengan pelaku UMKM, temukan pendapat yang kontradiktif. Ini salah satu nya:
Saya: “Sekarang adalah era nya Internet of Things. Siapa disini yang tidak menggunakan internet dalam hidupnya? Ngacung! Itu pintu nya terbuka lebar (sambil tunjuk arah pintu keluar).”
Semua peserta tertawa. Saya berharap itu guyonan satire. Ternyata ada seorang ibu dari generasi baby boomers ngacung. Waduh hahahaha.
Ibu baby boomers: “Saya tidak gunakan internet Pak. Saya sering lihat anak-anak saya buang waktu sama henpon nya, main internet! Klo saya sih jualan kue basah, dijual pagi, sore habis, capek dan pulang.”
Saya: “Lho harus nya ibu suruh anak-anak bantuin lewat internet supaya usaha nya jadi besar. Jangan kawatir, setelah ini saya tunjukkan cara nya ya.”
Ibu baby boomers: “Tambah capek Pak. Saya datang kesini karena diundang aja sama PLUT. Ini saya ajak juga anak saya.”
Saya: “Ibu saat nya buka lowongan kerja dong, biar tidak capek.”
Ibu baby boomers: “Wah saya sering terima orang Pak. Saya ajari bikin kue. Giliran sudah bisa mereka buka usaha sendiri.”
Saya: “Ibu ini ngeyelan ya … (datar). Sudahlah dengerin saya, niscaya nanti dapat hidayah dari Tuhan YME.”
Hahahahahaha, everybody laughing out loud!
Saya nilai, peserta seperti ini cukup menantang dalam dakwah The Power Of Digital Marketing. Saya rasa mereka akan dapat sesuatu (insight, inpirasi dan motivasi). Semoga mereka merasakan.
Acara BIMTEK ini berlangsung di kantor PLUT Provinsi Bali yang berada di Jl. Sesetan, Denpasar, pada tanggal 3 Juli 2018. Beragam kategori bisnis yang ditekuni oleh para UMKM dan memang perlu untuk menjuara di dunia internet. Saya diberikan waktu 1 jam 30 menit untuk berbagi ilmu dan pengalaman tentang internet dan digital marketing.
Bagikan Yuk