Cara Cepat Menikah #Coaching4Jomblo

Kapan nikah?”. Tanya orang tua pada anak nya. Si anak jawab, “Masih usaha, secepatnya deh”. Orang tua pun terdiam dan seolah puas keluarkan kegalauan hati atas anaknya yang makin tua.

Orang tua itu sudah terapkan teknik Coaching. Namun kurang komprehensif.

Ada teknik lain, namanya Mentoring. Si anak akan terdiam karena mentoring adalah mengajari. “Menikah menurut agama itu mencegah kemaksiatan ..blablabla. Menikah menurut kesehatan itu mencegah penyakit …blablabla. Cara agar cepat menikah adalah: Segera kerja, sering bergaul, jangan pemilih..blablabla.

Si anak akan gimana? Atau Anda yang baca ini dan blum nikah, gimana respon nya?. “Basi!”. Hahahaha.

Coaching adalah kerjasama terstruktur dalam memberdayakan seseorang untuk mencapai tujuan yang diinginkan.

Ingin nikah? Seberapa penting kah pernikahan itu? Kamu di tahun 2025 akan seperti apa? Tahun 2020? Trus apa yang terjadi padamu di tahun 2018?

Nikah itu selesaikan masalah apa? Masalahnya di siapa kok lama ngga nikah-nikah? Solusinya gimana? Seberapa besar kemungkinan terjadi nikahnya? Faktor apa saja yang bisa buatmu cepat nikah? Sudah pantaskah dirimu dipilih calon pasangan dan calon mertua? (Why they choose you? Hihihihi).

Bagaimanakah cara mu memantaskan diri agar cepat nikah? Usaha apa saja untuk tingkatkan keyakinan calon pasangan dan calon mertua? Berapa budget pernikahan nya? Apa saja kebutuhan yang wajib diperlukan agar kamu bisa nikah? Perlu bantuan siapa saja agar kamu nikah?

Segera bikin timeline wedding plan ya. Tentukan waktu mencari calon target pasangan. Waktu bertemu calon mertua. Waktu acara melamar dll. Harus klir hari, tanggal, bulan dan waktunya!

Semoga bisa jadi acuan bagi para orang tua untuk coaching anaknya hihihihi. Atau, Anda yang blum nikah bisa self coaching, dgn menjawab pertanyaan diatas hahaha.

Bagikan Yuk
[addtoany]