Bapak Berpulang, Meninggalkan Dunia Ini

Inna lillahi wa inna ilaihi raji’un telah berpulang ke Rahmatullah Bapak saya Untung Subagijo di usia 71 tahun pada Kamis, 4 Maret 2021 sekitar pukul 15.00 WIB di Sanding, Desa Wonosobo, Kecamatan Ngadirojo, Kabupaten Pacitan, Provinsi Jawa Timur.

Bapak telah menyusul Ibu meninggalkan dunia ini. Semoga Allah memberikan tempat terbaik bagi panjenengan berdua. Aamiin YRA.

Read the rest of this entry »
Bapak Jatuh Dari Kamar Mandi

Menjelang malam tahun baru 2021 pukul 19.30 WITA, telpon datang dari Pak Yanto tetangga Bapak saya di Pacitan sana. Pak Yanto bilang, “Hen, bagaimanapun caranya kamu harus pulang, Bapakmu kritis! Lemas, di tempat tidur gerakannya pelan seperti orang yang tidak sadar. Mohon maaf ya, Bapakmu tingkah nya seperti tanda-tanda orang yang mau meninggal.

Blaaar memutar otak. Kondisi pandemi seperti ini transportasi yang cepat serba sulit. Baik itu pesawat maupun bus malam. Mobil satu-satunya pun sudah terjual efek dari krisis ekonomi di masa pandemi. Dana pribadi menipis juga.

Read the rest of this entry »
Sorghum For The Nation!

Banyak orang yang saya temui dan tanya tentang Sorgum. Tahu Sorgum? Mayoritas tidak tahu. Saya pun baru tahu Sorgum 1 Oktober 2020. Ketika mendapatkan proyek pembuatan website untuk PT. Sorgum Koltim Sejahtera.

Tanaman Sorgum

Sorgum adalah beras makanan pokok selain padi. Sorgum punya nilai kesehatan lebih bagus daripada nasi padi. Gluten Free dan punya kandungan glikemik rendah. Cocok untuk cegah sakit diabetes, kanker, dan diet. Pokoknya lebih sehat dari pada nasi dari padi. Baca manfaat sorgum.

Read the rest of this entry »
Berdansa Digital Marketing Untuk Export dengan UKM Buleleng

Pemerintah Kabupaten Buleleng mengundang saya sebagai pembicara digital marketing untuk presentasi tentang Digital Marketing Export bagi UKM Buleleng binaan dari Dinas Perdagangan, Perindustrian, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Kabupaten Buleleng.

UKM Buleleng

Workshop taktis itu terjadi pada Rabu, 20 November 2020 pukul 13.30 – 15.30 WITA di Hotel Aneka Lovina, Kabupaten Buleleng. Rupanya sesi saya adalah rangkaian workshop 2 hari yang bertemakan: “UMKM Naik Kelas Menuju Pasar Ekspor Guna Mendukung The Spirit Of Sobean.”

Read the rest of this entry »
Hiking Pendakian Gunung Penggilingan, Bali #WisataOksigen

Sabtu, 21 November 2020 adalah waktu yang kami pilih untuk mendaki Gunung Penggilingan – Bali (2153 Mdpl). Gunung ini letaknya berdampingan dengan Danau Beratan – Bedugul. Titik mulai naik di Pura Yeh Ketipat, Desa Wanagiri, utaranya Bedugul.

Gunung Penggilingan Bali

Saya, istri, Om Decy, Mbak Uci, dan Mbak Helena berangkat dari Denpasar pukul 06.00 WITA. Sampai di Pura Yeh Ketipat kisaran pukul 07.00 WITA. Langsung kita jalan kaki, hiking mendaki Gunung Penggilingan.

Read the rest of this entry »
Berdansa Dengan Startupers Bicara Digital Marketing & SEO

Pak Putu Sudiarta bos PT. Bamboomedia kontak saya untuk jadi pembicara digital marketing dan SEO di acaranya Kementrian Perindustrian (Kemenperin) RI dan Balai Diklat Industri Denpasar, yang ditujukan untuk beri edukasi kepada para startupers Bali. Wuaah, yess saya terima OK!

Workshop Startup Online

Pak Putu mungkin jadi staf ahli Kemenperin yang bertugas mengumpulkan para pembicara. Ya akhirnya tidak hanya saya aja yang presentasi secara online itu. Namun ada 5 pembicara lain yang berbicara di hari dan sesi beda.

Read the rest of this entry »
Pecah Telor! Berdansa di Depan Mahasiswa IAIN Salatiga

Pecah telor akhirnya ada kunjungan industri secara offline, dari vakum tidak pernah menerima kunjungan industri offline semenjak pandemi corona covid-19 dari maret 2020 lalu.

IAIN Salatiga

Rombongan IAIN Salatiga berkunjung ke Bali. Alhamdulillah mereka kategori wisatawan lokal yang mengunjungi Bali. Diantara agendanya, mereka meminta datang ke kantor BOC Indonesia. Saya menolak karena bakal berdesak-desakan. Jalan tengahnya saya menerima mereka di aula sebuah pusat oleh-oleh Bali bernama Dewata Oleh-oleh di Sanur – Bali.

Read the rest of this entry »
Hiking Gunung Pohen Bali #WisataOksigen

6 jam pendakian Gunung Pohen dari start hingga finish. Fully of joy tanpa ada target atau keburu-buru. Sekuatnya dah. Capek ya berhenti. Tapi ya nggak terlalu lama.

Gunung Pohen, Bedugul Bali

Saya baru nimbrung di teman-teman nya istri yang punya hobi lari dan hiking. Alhamdulillah sehat dan seru! Kami lakukan pendakian ke Gunung Pohen, kawasan Bedugul – Bali pada Minggu, 1 November 2020. Ya, masih masa pandemi corona covid-19. Fyuh.

Read the rest of this entry »
“Membakar” Mahasiswa ITB STIKOM Jimbaran Dengan Bisnis Go Online

Pertama kalinya saya diundang sebagai pembicara digital marketing di depan mahasiswa ITB STIKOM kampus Jimbaran. Sebelumnya dua kali isi seminar di ITB STIKOM Bali kampus Denpasar pada 5 Mei 2018 di acara STIKOMERS DAY dengan tema Revolusi Industri 4.0 dan pada 2 Juni 2012 isi seminar bertemakan Technopreneur.

ITB STIKOM Jimbaran

Seminar di ITB STIKOM Jimbaran berlangsung live streaming pada Senin, 26 Oktober 2020 dari pukul 13.00 – 15.00 WITA. Posisi saya di kantor BOC Indonesia, online menggunakan Google Meet dan berada dalam satu ruangan dengan perwakilan kampus, moderator, dan MC.

Read the rest of this entry »
Tandem Dengan Mastah Chrisma Wibowo di Gapura Digital Live Streaming

Kenapa nama Chrisma Wibowo begitu spesial di tulisan ini? Saya bertemu Mas Chris secara tatap muka tuh 3 kali! Dia adalah pembicara digital marketing nasional! Kami tergabung jadi fasilitator Gapura Digital, sebuah program Google Indonesia untuk memajukan masyarakat Indonesia agar melek dunia online (Go Online). Saya fasilitator wakil dari Bali sedangkan Mas Chrisma mewakili Jakarta. Ya paling nggak jadi pembicara yang berusaha bermanfaat 🙂

Chrisma Wibowo dan Hendra W Saputro

Dulu, program Gapura Digital terselenggara secara offline di 14 kota seluruh Indonesia. Salah satunya di Denpasar tempat penyelenggaraan Gapura Digital Bali yang kickoff pada 5 Agustus 2017. Sekarang, jaman pandemi corona per 21 Oktober 2020 kelas nya online live streaming.

Read the rest of this entry »

Archives

Marka buku



Copyright © Hendra W Saputro - Berkarya & Berbagi